2024
Talkshow - CSR: Strategi vs Kemanusiaan.
Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pelita Harapan Kampus Surabaya telah menggelar webinar dengan tema CSR Strategi vs Kemanusiaan. Adapun kegiatan ini merupakan hasil dari kerjasama antara Lion Air Group dan UPH Kampus Surabaya. Webinar diselenggarakan pada tanggal 19 Mei 2021 pukul 12:30 WIB via IG Live @UPH_SURABAYA. Webinar kali ini menghadirkan pakar dari industri penerbangan Lion Air Group, yaitu Bapak Danang Mandala Prihantoro sebagai Corporate Communications Strategic of Lion Air Group.
Bapak Dr. Ronald S.T., M.M. selaku Executive Director UPH Kampus Surabaya menjadi fasilitator dalam sesi ini. Narasumber memaparkan materi yang berjudul CSR Strategy vs Kemanusiaan dan mengupas beberapa topik yang sedang dialami oleh dunia penerbangan. Lalu apakah CSR itu merupakan sebuah strategi? Atau lebih ke arah kemanusiaan? Narasumber menekankan bahwa CSR merupakan bentuk dari keduanya, yaitu strategi dan juga kemanusiaan. Dalam pemaparannya, narasumber membahas bahwa CSR sangat berkaitan dengan ranah sosial serta lingkungan. Sehingga program sosial dan program tanggung jawab perusahaan terhadap lingkungan sekitar merupakan dua kategori besar dalam CSR Lion Air Group. Maka dari itu, diperlukan suatu strategi yang sangat matang dalam mempublikasikan CSR kepada umum, sehingga pesan positifnya bisa tersampaikan. Walaupun di tengah-tengah masa bergejolak dan tantangan, CSR tetap menjadi prioritas dari Lion Air Group. Pesan moral yang ingin disampaikan kepada masyarakat umum adalah hal yang positif dan tetap berharap bahwa pandemi ini akan cepat selesai dan masyarakat akan kembali beraktifitas dan menggunakan transportasi udara.
Dalam kaitannya dengan pogram CSR, Lion Air Group harus berkerjasama dengan berbagai lembaga, termasuk Lembaga Pendidikan. UPH Kampus Surabaya terpilih untuk berkerjasama karena hubungan baik yang sudah terjalin selama ini, serta Kota Surabaya menjadi salah satu rumah operasi terbesar dari Lion Air. Kota Surabaya memiliki potensi yang sangat besar, sehingga diharapkan mampu memberikan dampak yang besar dan positif bagi kehidupan masyarakat. Program CSR Lion Air Group bersifat terjadwal dan terstruktur, sehingga walaupun kita sedang berada dalam keadaan yang tidak pasti dan penuh tantangan seperti ini, kegiatan-kegiatan yang telah di rencanakan akan tetap dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang ada. Adapun selain publikasi dan aktif dalam kegiatan sosial, secara internal, Lion Air Group juga memberikan CSR. Contohnya kegiatan seperti sosialisasi ke karyawan dalam bentuk training, agenda publikasi, maupun membentuk kegiatan yang membahas topik-topik terkini. Beberapa pertanyaan dari mahasiswa dan kalangan umum melalui IG chat pun membuat interaksi dari webinar ini menjadi semakin menarik dan mengesankan.
Webinar ini adalah bagian dari serangkaian program kerjasama antara UPH Kampus Surabaya dan Lion Air Group. Adapun rangkaian program CSR ini antara lain adalah pemberian donasi (sembako) ke delapan kota (Surabaya, Kediri, Blitar, Pasuruan, Bali, Lombok, Banjarmasin dan Manado) dan Webinar Management Outreach Program yang bertemakan “Kebaikan untuk Kebahagiaan” pada bulan Februari 2021, Sumbangan bencana di Mamuju melalui kegiatan bakti sosial dan talkshow program sosial (narasumber pramugari Aprilia Caecilia Roring) pada bulan Maret 2021, Gerakan 18.000 Masker untuk Tente, Bima melalui berbagai kegiatan, seperti talkshow on campus, pengiriman dan pengantaran masker, serta kunjungan langsung ke Tente-Wohapada bulan April 2021. Lalu untuk program selanjutnya, Kerjasama ini akan menjalankan program CSR di Alor, Nusa Tenggara Timur pada bulan Mei dan Waingapu, NTT pada bulan Juni. Adapun kegiatannya berupa pembagian sembako serta webinar program sosial dengan narasumber yang telah dipersiapkan.
Oleh karena itu, kerjasama ini diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi lingkungan kampus UPH Kampus Surabaya serta kalangan umum dalam menambah pemahaman dan pengetahuan yang lebih luas terhadap isu-isu yang sedang terjadi saat ini. Nantikan program dan webinar lainnya dari Program Studi Manajemen Universitas Pelita Harapan Kampus Surabaya ke depannya. Salam.
Untuk Instagram Live bisa klik di sini